Breaking News

Tuesday, March 4, 2014

Adiwiyata SMP Negeri 1 Pantai Cermin



Program Adiwiyata adalah salah satu program Kementerian Negara Lingkungan Hidup dalam rangka mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.
Kata Adiwiyata mempunyai pengertian atau makna : tempat yang baik dan ideal di mana dapat diperoleh segala ilmu pengetahuan dan berbagai norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup kita dan menuju kepada cita-cita pembangunan berkelanjutan.
Tujuan adiwiyata adalah menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah untuk menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran warga sekolah, sehingga di kemudian hari warga sekolah tersebut dapat turut bertanggung jawab dalam upaya-upaya penyelamatan lingkungan hidup dan pembangunan berkelanjutan.
Program Adiwiyata SMP Negeri 1 Pantai Cermin dimulai sejak bulan Nopember 2013 berdasarkan  Surat Keputusan  Bapak Bupati Serdang Bedagai No. 488/660/Tahun Tanggal 25 Nopember 2013.

Program Adiwiyata di SMP Negeri 1 Pantai Cermin meliputi:
1.    Piket Adiwiyata meliputi piket kelas, piket operasi bersih, piket laboratorium, piket kompos, dll.
2.    Pemilahan sampah memanfaatkan tempat kaleng cat bekas yang dicat berwarna warni sesuai jenis sampah
3.    Bersalaman setiap masuk gerbang sekolah setiap hari
4.   Mensosialisasikan LISAKU ( Lima Sampah Kutip ) dan BUAH TEPI ( Buang Sampah Tempat Terpisah )
5.    Pembudidayaan TOGA dan pembuatan green house
6.    Penerapan kawasan bebas asap rokok
7.    Kampanye hemat energi dan air
8.    Pengelolaan sampah
9.    Pengintegrasian isu lingkungan dalam beberapa mata pelajaran
10.  Lomba pemilahan sampah antar kelas
11.  Budaya hidup sehat 

No comments:

Post a Comment

Designed By SMP Negeri 1 Pantai Cermin Copyright 2015